ARAT HOSSEINI ANAK 2 TAHUN ASAL IRAN JAGO SENAM GYMNASTIK AKROBATIK
Bagi yang sudah menonton Video Youtube Arat Gym 2 Year Old pasti penasaran Siapa Anak yang jago senam Akrobatik Salto di Video Youtube . Anak baru berumur 2 Tahun 3 Bulan asal Iran sudah jago Senam Gymnastik Akrobatik dia Adalah Arat Hosseini, yang berasal Kota Babol, Provinsi Mazandaran, Iran. Bakat kelenturan tubuhnya sudah sangat terlihat sejak usia 9 Bulan.
Arat Hosseini Gym mampu melakukan gerakan senam yang cukup sulit meski tanpa pelatih profesional dan hanya dipandu sang ayah Mohamed dan ibunya Fatimah sejak berusia 9 bulan. Misalnya bergelantungan sambil berayun, kayang, roll atau back roll.
Rata-rata Arat hanya berlatih 20 menit sehari, namun ia mampu menguasai gerakan gymnastic baru hanya dengan berlatih 10 menit.
Orangtua Arat kerap merekam aktivitas buah hatinya melakukan gerakan senam di berbagai sudut rumah. Dari push-up di atas kompor dengan beban 6 kilogram di punggungnya, menyeimbangkan badan di atas televisi hingga memanjat tangga atau tembok .
Tingkah laku gerakan senam akrobatik Arat mengundang rasa ingin tahu orang dan ia pun memiliki banyak penggemar di Instagram. Harapan kedua orangtuanya nantinya bocah ini bisa sukses di dunia olahraga.
0 Response to "ARAT HOSSEINI ANAK 2 TAHUN ASAL IRAN JAGO SENAM GYMNASTIK AKROBATIK"
Posting Komentar